25 Februari 2019

Konsep NoSQL Pada Mongodb Memudahkan Programmer Membuat Aplikasi Perangkat Lunak

Saat ini pembuat aplikasi perangkat lunak dituntut untuk dapat membuat aplikasi perangkat lunak dengan data berkapasitas besar dan beragam. Pada model basis data relasional setiap data harus didefinisikan terlebih dahulu sebelum digunakan. Saat menggunakan SQL Anda harus mendefinisikan nama, tipe ataupun nilai terlebih dahulu saat ingin membuat sebuah tabel. Dengan NoSQL Anda dapat langsung mengetikkan data yang diinginkan kemudian menyimpannya. Data NoSQL dapat langsung dimasukkan digunakan tanpa harus mendefinisikannya terlebih dahulu. Proses mendefinisikan tipe, nama atau nilai membuat proses pembuatan basis data lebih lama dan rumit. NoSQL dirancang agar programmer menjadi lebih cepat menyelesaikan pembuatan perangkat lunak. Salah satu perusahaan yang menerapkan konsep NoSQL adalah Mongodb yang berasal dari New York City. 
      
Mongodb menerapkan sistem basis data NoSQL sehingga membuat pengguna lebih praktis ketika membuat perangkat lunak aplikasi basis data. Mongodb adalah program basis data yang dibuat agar dapat diterapkan untuk berbagai platform. Saat ini program tersebut digunakan oleh perusahaan terkenal seperti  eBay, Foursquare, SourceForge, dan The New York Times. Proses penyelesaian pembuatan aplikasi dalam waktu cepat sudah menjadi tuntutan pembuat program aplikasi sejak sekitar tahun 1980-an. Mongodb menggunakan NoSQL sebagai konsep basis data karena dianggap lebih praktis daripada SQL. Data dalam program Mongodb dapat disimpan menggunakan format BSON. Dengan begitu data Anda dapat disimpan dan dipindahkan ke komputer lain, kemudian di akses pada waktu yang berbeda.            

Mongodb adalah program basis data NoSQL paling populer saat ini . Aplikasi tersebut merupakan produk dari perusahaan Mongodb Inc. yang bermarkas di New York City. Aplikasi tersebut dapat diperoleh dari website www.mongodb.com. Mongodb dapat digunakan di berbagai sistem operasi yang berbeda, seperti linux, windows dan mac. Mongodb versi komunitas dan enterprise dapat di unduh dengan gratis dan disesuaikan dengan sistem operasi yang Anda gunakan. Mongodb Atlas merupakan layanan basis data berbasis cloud yang juga dapat diakses melalui situs tersebut.            

Beralih dari model basis data relasional seperti SQL ke model basis data NoSQL memerlukan banyak tenaga dan pikiran. Berbagai perusahaan memperoleh manfaat setelah mengganti model basis data yang digunakan. Layanan ecommerce milik perusahaan cisco saat ini telah berhasil beralih dari sistem basis data relasional menjadi Mongodb. Hal tersebut menjadikan pengguna lebih nyaman ketika mengakses situs ecommerce milik cisco karena jeda waktu akses ke situs tersebut menurun drastis. Kemudahan menggunakan UI dan API menjadikan Anda memiliki lebih banyak waktu untuk membuat aplikasi dan mengurangi kebutuhan waktu untuk memikirkan basis data. Versi gratis Mongodb Atlas membatasi kapasitas penyimpanan sebesar 512 MB dan shared RAM.

Beberapa pengguna mengeluhkan kesulitan untuk beradaptasi ketika beralih dari satu sistem NoSQL ke sistem NoSQL yang lain. Hal tersebut jarang ditemui oleh pengguna sistem basis data relasional atau SQL. Terkadang programmer mengeluh bahwa basis data SQL merupakan sistem basis data yang rumit. Banyak aturan-aturan yang harus dilakukan ketika membuat basis data dengan SQL. Selain itu performa SQL terkadang menurun drastis ketika data yang digunakan berukuran sangat besar.            

Mongodb memiliki cara tersendiri untuk menyimpan data maupun dokumen milik pengguna. Dokumen berisi satu atau lebih kolom dan setiap kolom berisi nilai dengan tipe data tertentu. Membuat basis data NoSQL dengan Mongodb disimpan dengan format BSON. Selain waktu pembuatan berkurang Anda juga dapat menyimpan file hasil pekerjaan Anda ke berbagai media penyimpanan. BSON dapat dipasangkan dengan berbagai bahasa seperti C++, C#, PHP, Java dan masih banyak lagi. Dengan begitu Anda dapat membuat program aplikasi dengan bahasa pemrograman yang Anda kuasai.            

Mongodb adalah aplikasi basis data berbasis NoSQL yang banyak digunakan oleh perusahaan, komunitas dan personal. Jenis basis data SQL dipilih karena fitur query yang memudahkan pengguna, begitu juga NoSQL dipilih karena praktis dan mudah dikelola. Data pada Mongodb disimpan dalam format BSON. Konsep basis data yang di dukung oleh program tersebut adalah NoSQL dimana konsep tersebut dianggap lebih praktis dari SQL. Dengan menggunakan aplikasi berbasis NoSQL aktivitas membuat basis data menjadi lebih praktis dan cepat. Saat ini Mongodb menjadi aplikasi NoSQL dengan jumlah pengguna terbanyak di antara pesaing-pesaingnya.