06 Desember 2018

Mengoptimalkan Penggunaan Jaringan Wireless Untuk Berbagi Resource Dengan Lancar dan Aman

Jaringan wireless adalah jaringan komputer yang menggunakan gelombang radio sebagai media untuk komunikasi data. Keunggulan menggunakan media wireless anatara lain simple, mobilitas tinggi dan mudah didistribusikan. Jaringan wireless komersial pertama adalah WaveLan yang dikembangkan oleh NCR pada tahun 1986. Pengaturan standard peralatan wireless yang digunakan secara default adalah mixed. Pengaturan tersebut dapat diubah sendiri menjadi salah satu dari 802.11b, 802.11g atau 802.11n. Salah satu cara untuk melihat kekuata sinyal wireless adalah dengan program bernama Homedale. Dengan Homedale kekuatan sinyal dari komputer ke access point yang berada dalam jangkauan dapat terukur dengan baik. Alat bantu yang dapat digunakan untuk mengoptimalkan kinerja jaringan wireless adalah program bernama WLAN Optimizer. Program tersebut dapat meningkatkan latency koneksi wireless.

Dengan mengetahui cara mensetting dan menggunakan alat bantu yang tepat akan membuat penggunaan jaringan wireless lebih optimal. Internet sharing dapat dilakukan dengan membagi koneksi langganan internet ke beberapa pengguna. Untuk koneksi internet dengan jumlah pengguna kurang dari lima, modem MiFi merupakan pilihan yang tepat. Jika pengguna internet sharing tersebut lebih dari lima sebaiknya menggunakan modem router. Hal yang dapat dilakukan untuk mengoptimalkan jaringan wireless antara lain memaksimalkan kinerja adapter, memperkuat sinyal dan menggunakan program WLAN Optimizer.Salah satu unsur yang perlu diperhatikan pada jaringan wireless ialah sisi keamanan. Sehingga pengguna dapat menggunakan jaringan tersebut dengan aman dan nyaman. Membuat link wireless Point-to-Point maksudnya koneksi yang menghubungkan satu titik access point dengan access point lain yang jaraknya berjauhan. Setelah menjalankan serangkaian konfigurasi dan penggunaan alat bantu tambahan performa jaringan wireless dapat lebih maksimal dan aman untuk digunakan.

Internet sharing merupakan cara membagi koneksi internet ke beberapa pengguna. Dengan membagi koneksi internet yang dimiliki biaya yang dikeluarkan untuk memenuhi koneksi internet jadi lebih sedikit. Alat untuk membagi koneksi internet yang dapat digunakan antara lain adalah modem MiFi dan modem Router. Kedua alat tersebut dapat dibeli melalui toko komputer terdekat atau dibeli melalui toko online seperti tokopedia, bukalapak dan olx. MiFi cocok digunakan di rumah dengan jumlah pengguna kurang dari lima. Modem Router cocok digunakan untuk membagi koneksi dengan jumlah pengguna lebih dari lima, biasanya modem ini digunakan di kantor, cafe, restoran atau tempat umum lainnya. Cara menggunakan modem Mifi yaitu dengan menghidupkan modem tersebut kemudian mencari sinyal yang dipancarkan oleh modem tersebut melalui HP, komputer atau laptop yang ingin digunakan untuk berinternet kemudian menghubungkan komputer kita dengan sinyal modem. Cara menggunakan modem router hampir mirip dengan modem MiFi, perbedaan konfigurasi kedua jenis modem tersebut terletak pada konfigurasi koneksi ke ISP yang biasanya sudah diatur secara otomatis oleh penyedia layanan internet yang digunakan.

Optimalisasi jaringan berfungsi untuk memaksimalkan sumber daya yang dimiliki agar dapat digunakan dengan maksimal. Optimalisasi disini bertujuan untuk menstabilkan koneksi, meningkatkan latensi dan memantau koneksi wireless. Aplikasi WLANOptimizer merupakan alat bantu untuk mengoptimalkan kinerja jaringan wireless. Aplikasi ini dapat diunduh melalui website http://www.martin-majowski.de. Setelah diunduh aplikasi ini dapat langsung dijalankan tanpa melakukan proses instalasi. Menjalankan aplikasi ini dilakukan dengan double klik pada aplikasi kemudian menkonfigurasi aplikasi tersebut sesuai kebutuhan ataupun membiarkannya default.

Keamanan jaringan wireless adalah tindakan pencegahan akses tidak sah atau merusak pada komputer atau data yang ditransmisikan melalui jaringan nirkabel. Keamanan jaringan wireless perlu diperhatikan sebagai tindakan pencegahan terhadap ancaman yang dapat merusak atau tindakan mengakses data tanpa ijin. Dua jenis wireless security yang banyak digunakan ialah WEP dan WPA. Cara mendeteksi aksi spoofing dapat menggunakan program bernama Anti Netcut kemudian menjalankan aplikasi tersebut. Daftar serangan spoofing yang terdeteksi dapat dilihat pada menu 'Who Tried to Cut My Connection'. Setelah mengetahui adanya aksi penyerangan barulah pengguna dapat melakukan aksi antisipasi terhadap serangan tersebut. Untuk mengantisipasi aksi spoofing dapat menggunakan aplikasi AntiARP yang dapat di download melalui www.AntiARP.com

Koneksi Point-to-Point merupakan koneksi dua node yang terhubung secara langsung. Model koneksi ini banyak digunakan sebagai backbone jaringan, karena memungkinkan link dengan bandwith lebar. Pembuatan koneksi ini biasanya dilakukan oleh ahli atau orang berpengalaman dalam melakukan perencanaan dan pemasangan jaringan wireless. Perbedaan pengarahan antena beberapa derajat dapat menghilangkan atau menurunkan kwalitas sinyal. Oleh karena itu antena jaringan wireless biasanya dipasang pada tower permanen. Koneksi Point-to-Point dapat terjalin jika kedua antena node yang saling terkoneksi dalam keadaan Line of Sight. Software berbasis web Aphimax dapat digunakan untuk merencanakan link dua node. Tahapan yang harus dilakukan ialah dengan mengakses http://www.aphimax.com/ kemudian melakukan registrasi sebagai member baru dan mengkonfirmasi pendaftaran member baru yang dikirimkan ke email. Lembar kerja untuk melakukan perencanaan berada pada menu 'PTP Estimator' dan dapat dilakukan dalam keadaan login.

Memaksimalkan penggunaan jaringan wireless dapat dilakukan dengan WLAN Optimizer yang diperoleh dari internet. Selain menggunakan aplikasi tersebut, masih banyak lagi cara untuk memaksimalkan penggunaan sumber daya jaringan wireless yang tentunya dapat dicari melalui internet. Dengan optimalisasi menjadikan sumber daya yang dimiliki dapat dimanfaatkan secara maksimal. Agar saat menggunakan jaringan wireless terasa aman perlu adanya pengaturan wireless security yang biasanya telah disediakan oleh produsen perangkat yang dibeli. Banyak manfaat yang diperoleh ketika melakukan pemantauan jaringan wireless antara lain untuk mengetahui kondisi pengguna jaringan sekaligus mengetahui kondisi jaringan sedang diserang atau tidak. Program alat bantu yang banyak digunakan untuk melakukan aktifitas tersebut adalah wireshark. Program tersebut memiliki banyak fitur untuk melakukan pemantauan lalulintas data yang melewati ethernet jaringan yang digunakan.